Kabarmancing.com, Gombong, Jawa Tengah – Toko pancing berikutnya yang akan disambangi masih di Kota Gombong. Sebelumnya kabarmancing.com sudah mendatangi Toko Yanto Pancing dan selanjutnya akan meliput ke Toko Aneka Pancing masih di Kota Gombong. Toko tersebut milik Putra Pak Yanto si empunya Toko Yanto Pancing yang bernama Ade Irawan. Ya, pemilik Aneka Pancing, Ade, pun membuka toko serupa mengikuti jejak sang ayah.
Usai meliput Toko Yanto Pancing, di hari itu juga kabarmancing.com meluncur ke Aneka Pancing berjarak sekitar 200 meter yang tidak jauh dari Stasiun Kereta Api Gombong. Sesampainya disana, Ade sudah menunggu dan mempersilahkan untuk bertanya-tanya tentang apa saja yang dijual di tokonya tersebut. Jika dilihat dan diamati, isi tokonya hampir sama dengan Yanto Pancing, baik itu dari merek segala macam piranti, harga jual dan kelengkapan asesoris dan lainnya. Yang beda, hanya luas tokonya saja, dimana lebih besar Yanto Pancing.
Velly Budiharto, istri Ade, menjelaskan bahwa Aneka Pancing ini sudah lama sejak tahun 2006. Di tahun itulah lambat laun terus berkembang dan dikenal di Gombong dan sekitarnya. Setelah beberapa tahun berjalan, Aneka Pancing yang dirintis Ade mulai membuahkan hasil dan dikenal pemancing. Pembeli yang datang bukan hanya dari Gombong saja tetapi juga dari luar wilayah Gombong. Menurut Ade dan Velly, kesabaran dan keuletanlah menjadi kunci yang dijalankannya bersama suami dalam merintis usahanya itu. Ya, memang butuh kesabaran dan keteladanan untuk bisa berkembang seperti sekarang. Itulah dikatakan Ade tentang kiat menjalankan usahanya tersebut.
Bisa eceran & grosir
Beragam piranti laut dan tawar ada disini, begitu juga asesoris dan umpan juga terlihat dipajang. Pokoknya apa yang ada di Yanto Pancing di Aneka Pancing pun ada. Produk seperti joran, ril, fishing line, mata pancing, tas pancing, pelampung, serta berbagai asesoris lain tersedia disini, bahkan ada pula Kaos Mancing Mania yang lagi trend di kalangan pemancing dengan harga bervariasi. Dalam menjual produk-produk tersebut, Aneka Pancing juga menjual eceran dan grosir. Terlebih lagi toko ini di kalangan pemancing dikenal menjual produk-produk tersebut dengan harga terjangkau.
Dari sekian keperluan pancing, ternyata ada barang lainnya yang dijual disini dan tidak dipunyai toko-toko pancing lainnya, apa itu ? Senapan angin, Ya, tutur Velly, sejak dulu Aneka Pancing menjual keperluan untuk berburu yakni senapan angin. “Kami juga menjual alat-alat senapan angin, senapan angin dan peluru lokal dan impor,” ujar Ade sambil menunjukkan senapan-senapan tersebut di ruang toko. Penjualan senapan ini banyak peminatnya, terbukti setiap minggu ada saja datang membeli. Dari situlah Aneka Pancing dikenal sebagai toko yang menjual alat pancing dan keperluan senapan angin.
Jam buka toko lanjut Velly dari pukul 8 pagi sampai 5 sore. Toko yang buka setiap hari ini dikelola langsung oleh Velly dan Ade yang diperbantukan 2 karyawan. Namun ujar Ade, walaupun Aneka Pancing dan Yanto Pancing masih satu keluarga dan jaraknya tidak jauh dan berdekatan, kedua toko ini pun punya konsumen masing-masing dan bebas memilih, mau belanja di Toko Yanto boleh atau mau belanja ke Aneka pun silahkan saja. “Kami punya konsumen masing-masing dan konsumen tinggal memilih. Terkecuali jika barang yang dicari di Toko Yanto sedang kosong, mereka pun langsung mencari ke Toko Aneka, begitu juga sebaliknya,” ujar Ade yang diiyakan Velly.
Dengan adanya toko yang sangat penting artinya bagi para pemancing di Gombong, Aneka Pancing selalu siap melayani konsumen. Contohnya, jika barang yang dicari pemancing tidak ada dijual di toko maka dengan sigap Aneka akan memenuhi kebutuhan si pemancing itu untuk melengkapi isi tokonya. Itulah kiat Aneka Pancing yang siap melayani semua konsumen dari berbagai kalangan, bahkan konsumen pun bisa bebas belanja secara eceran maupun grosir dengan harga terjangkau.(rambe/foto:dok.kabarmancing.com)
Toko Aneka Pancing
Jalan Puring No. 384, Gombong, Jawa Tengah
Telp : (0257) 473 – 002 / 0878 – 3779 8333
Related Posts
Essen Lumut Papagayo Liquasence : Essen Lumut Target Nila, Tidak Mati Untuk Lumut
AL Pancing : Buka Setiap Hari, Lengkap Untuk Mancing Liar
Anugrah Pancing : Pelayanan Maksimal, Harga Relatif, Buka Setiap Hari Pagi Sampai Malam
Jagalan Pancing : Dirintis Sejak 2009, Lengkap Keperluan Pancing, Umpan & Asesoris
Santap : Pelet Boom Buatan Ronson Fishing, Ikan Takluk Mancing Gacor Terus
No Responses