Kabarmancing.com, Bekasi – Bekasi Angler Team atau disingkat B.A.T yang dibentuk beberapa bulan lalu di tahun 2022 ini untuk pertama kalinya menggelar event mancing bareng. Ya, Minggu, 6 November 2022 event B.A.T yang digelar di Pemancingan Naga Tirta, Jalan Saluran Irigasi, Patriot, Kota Bekasi sukses mengadakan mancing bareng (mabar) perdana.
Dari keterangan Erick Himawan Satyagraha dari B.A.T, Bekasi Angler Team bukanlah komunitas atau klub mancing melainkan tim mancing yang terdiri dari 4 orang penyuka mancing mereka adalah Erick Himawan Satyagraha, Pitakhon Agus, Cang Tommy dan Asman Syafei. ”BAT itu bukan komunitas tapi sekumpulan pemancing yang jumlah orangnya tidak banyak hanya 4 orang yang punya hobi mancing dan tidak terikat dan bisa masuk kemana-mana. Kegiatan kami ini adalah mengadakan serta mengikuti event-event mancing dan lainnya,” ungkap Erick kepada kabarmancing.com di lokasi acara.
Lanjut Erick, “Tadinya kegiatan kami ini akan dihadiri Walikota Bekasi, Bapak Tri Adhianto, namun mendadak beliau berhalangan hadir karena ada dinas luar kota dan mancing bersama dengan Walikota Bekasi batal. Sesuai dengan tema Lomba Mancing Bersama Walikota Bekasi, ketidakhadiran beliau tidak membuat kegiatan mancing batal dan tetap berjalan sesuai agenda sampai acara tuntas,” sambung Erick.
Kegiatan mancing bareng ini para peserta dikenakan tiket Rp 1,2 juta (komplit) perlapak 2 joran. Jam 10 pagi lomba dimulai dan selesai jam 4 sore. Untuk menyemangati peserta, B.A.T sudah menyiapkan hadiah utama dan hadiah hiburan dari sponsor acara yang ikut mendukung diantaranya Umpan Tanaya, Community Coffee Bro, Toko Pancing Om Bro, Jaliteung, Pemancingan Naga Tirta, Umpan Maruzzz, Umpan Ayna, Brengos Team, Brobot Team, GPC, Umpan Doa Ibu serta media partner kabarmancing.com dan Anakrawa Channel.
Pemancingan Naga Tirta pasca satu jam lomba berjalan ikan rame terus menyambar umpan begitu pula ikan induk. Walaupun Walikota Bekasi berhalangan hadir, suasana lomba tetap semarak dan peserta masih semangat terus dari pagi sampai sore. “Ikan di Naga Tirta bagus makannya. Saat bonling dimainkan sebanyak 10 ekor induk 3 kg up hanya dalam waktu 6 menit saja induknya sudah naik 10 ekor,” ungkap Erick senang.
Ya, selain memperebutkan hadiah utama untuk ikan induk, B.A.T juga menyiapkan hadiah hiburan bonling (babon keliling) sebanyak 10 ekor. Saat kabarmancing.com menyaksikan peserta yang berusaha mencari babon untuk bonling hanya dalam tempo hitungan 6 menit sepuluh ekor ikan induk sudah terangkat diatas 3 kg up.
Enam jam lomba berjalan sepuluh menit terakhir menjelang pukul 4 sore pun tiba. Dari laporan Erick juara satu induk terberat diraih Joran Putih dari lapak 46 dengan berat ikan 3,95 kg. Seluruh pemenang menuju podium dan menerima hadiah uang dan tropi dari B.A.T.
“Alhamdulilah berkat kerja keras kami berempat acara berjalan dengan lancar dan semua lapak dapat ikan. Kegiatan B.A.T tidak berhenti disini saja, kami akan menggelar lomba berikutnya dengan lebih menarik dan seru lagi,” pungkas Erick yang didampingi ketiga rekannya.
Selamat bagi pemenang dan sukses untuk B. A. T.(rambe/foto:dok.kabarmancing.com)
- Juara Induk 1 / Joran Putih / Lapak 19 / 3,95 Kg
- Juara Induk 2 / Kubota / Lapak 46 / 3,80 Kg
- Juara Induk 3 / Boga Lakon / Lapak 34 / 3,75 Kg
- Juara Induk 4 / PB / Lapak 11 / 3,65 Kg
- Juara Total Wil. A / Coffe Bro / Lapak 16 / 49 Ekor
- Juara Total Wil. B / Si Gemes / Lapak 17 / 63 Ekor
- Juara Point Induk / Umpan Maruzzz / Lapak 40 / 4 Ekor
Related Posts
Info Produk : Ril Captain Gold Label ‘X-TRON’ Ball Bearing 9+1, Size 2000, 3000, 6000
Mabar ‘Anak Sedeng feat Kusmanto Mancing Mania’ Pecah & Ugal-Ugalan, Hantu Kecil Juara Induk 1
Kabarmancing Channel : Dokter Randhika Obrolin Telaga DeJe Bareng Angler Purwokerto
Ikutan Yuk, Event ‘Anak Sedeng feat Kusmanto Mancing Mania’ Tiket 1,2 Juta Free T-Shirt
Ayam Jago Gelar Event Mancing Ikan Mas 42 Lapak, Tiket 80 Ribu, Daftar Yuk…
No Responses