Umpan Air Tawar : Racikan Mas Harian. Bisa Dipakai Untuk Lomba

umpan-okt

Berikut masih racikan umpan pelampungan ikan mas, umpan ini lebih cocok dipakai untuk kolam harian, namun bisa juga dipakai di kolam lomba. Tinggal Anda saja mau menggunakannya dimana kolam harian atau lomba. Berikut ramuannya :

 

Bahan- bahan :

  • 4 Bungkus kinoy kristal
  • 1 Kaleng deho.
  • ½ kg ubi kuning
  • 4 Bungkus vanila kristal
  • 4 Butir telor ayam negri
  • 4 Lembar daun pandan

 

Cara membuatnya :

    Telor ambil kuningnya saja, lalu campur dengan deho. Berikutnya masukkan vanila dan aduk rata. Setelah rata ambil daun pandan dan dibuat buntalan lalu campur dengan bahan tadi. Berikutnya adonan tersebut dimasukkan ke dalam plastik transparan ukuran ½ atau 1 kg dan kukus selama kurang lebih 30 menit.

    Pada saat mulai mengukus, sertakan juga ubi dan dikukus secara bersamaan. Namun pengukusan ubi harus lebih lama sekitar 15 – 30 menit dari adonan. Hal ini agar ubi benar-benar matang. Setelah semua matang dan diangkat, masukkan ke dalam satu wadah.

    Berikutnya campurkan juga kinoy, lalu aduk bahan tersebut hingga rata. Jika dirasa belum menyatu, bisa mencampurkan sedikit air panas sampai didapat kelekatan yang sesuai selera Anda.(amir/foto:dok.kabarmancing.com)

example banner example banner

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Leave a Reply