Brother Angler’s Sidoarjo : Fun Fishing Awal Tahun, Didukung Djempol & RnB

cover-bas-ok

Kabarmancing.com, Sidoarjo, Jawa Timur – Komunitas yang baru terbentuk sejak satu tahun lalu tepatnya Maret 2016, dengan nama Brother Angler’s Sidoarjo atau disingkat BAS, di awal tahun tepatnya Minggu, 8 Januari 2017 kemarin menghelat mancing bersama dengan komunitas mancing lainnya. Bertempat di Pemancingan Genduk, Karang Pilang di daerah Sidoarjo, Jawa Timur, sebanyak 50 lapak dipenuhi pemancing yang ikut serta di kegiatan ini sambil merasakan berbagai jenis ikan yang ada di kolam pancing tersebut.

    bas-5Yudistira Andi, Ketua BAS yang ditemui kabarmancing.com di lokasi tempat berlangsungnya kegiatan itu memberitahu, selain BAS, ikut juga komunitas lainnya dari Sidoarjo dan Surabaya seperti PBB (Pasukan Berani Boncos), MMS (Mancing Mania Surabaya), Suka Mancing dan komunitas lainnya yang mengirimkan anggotanya. “Banyak komunitas mancing ikut di kegiatan ini, sekaligus silahturahmi,” ujar Yudistira.

    bas-1Sekedar info, komunitas BAS dengan slogan ‘Satu Joran Berjuta Saudara’ dari perbincangan dengan Yudistira, merupakan komunitas pertama di Sidoarjo. Mayoritas anggota BAS ialah pemancing wild fishing yang doyan sekali mancing di alam liar dengan teknik casting. BAS sendiri lebih fokus mencari gabus saat wild. Sedangkan Yudistira sendiri seorang pemancing laut, namun untuk mengikuti irama para anggota ia pun sesekali mancing di kolam dan nge-wild. BAS yang merupakan perkumpulan atau komunitas dunia maya Facebook kini sudah mengantongi 2000 anggota. “Siapa pun yang ingin bergabung silahkan, asalkan satu visi dan misi, kami grup terbuka,” terangnya kepada kabarmancing.com

Yudistira )kiri) serahkan doorprize

Yudistira (kiri) serahkan doorprize

    Kembali ke event, kegiatan dengan tema ‘Ramaikan Event Awal Tahun 2017’ setiap peserta dikenakan biaya tiket Rp 100 ribu perlapak untuk 2 joran. Dari target peserta yang diinginkan pun tercapai 50 lapak. Di hari itu lomba yang dimulai jam 8 pagi sampai jam 1 siang berjalan sesuai rencana yang sudah diagendakan. Kemudian usai lomba, acara berlanjut mancing bebas sampai jam 4 sore. 

Pemenang doorprize

Pemenang doorprize

    Ada yang berbeda di event ini selain menggunakan pelampung dan maksimal 3 mata kail, ikan yang digaet peserta beragam, ada tombro (mas), bawal dan patin. Dari ketiga ikan itulah nantinya siapa yang paling berat setelah sah ditimbang panitia dengan kail di dalam mulut ikan maka dialah juara. Untuk hadiah para pemenang mendapatkan uang tunai dan dipilih 3 juara ikan induk. Aturan lainnya dari panitia umpan boleh bebas.

    Kegiatan BAS ini pun didukung sponsor dari Umpan Djempol dan Umpan Pelangi (Kang Ito) dan RnB Tas Pancing. Bahkan Kang Ito dari Jakarta hadir di kegiatan ini yang langsung memberikan hadiah produk umpan miliknya ke setiap lapak,ditambah senar dan kaos untuk doorprize. Panitia juga memberikan hadiah hiburan ikan pita 20 ekor @ Rp 10 ribu, doorprize patin naik secara sah 4 kg @ Rp 50 ribu. “Pelepasan ikan sebanyak 1,5 kuintal dan ikan yang dipancing peserta boleh dibawa pulang,” tambah Yudistira.

Kang Ito (kiri) bersama pemilik kolam dan panitia

Kang Ito (kiri) bersama Genduk (tengah) pemilik kolam dan panitia

 

Jalannya lomba

    Jam 8 pagi, event mancing awal tahun dimulai. Berbagai ramuan umpan untuk menggaet bawal, tombro dan patin sudah disiapkan dan tergantung peserta sasaran ikan mana yang mereka inginkan. Karena banyak peserta belum hadir maka di awal lomba masih terlihat kosong, namun satu jam berikutnya lapak sudah penuh.

    Beragam komunitas mancing dengan seragam kebanggaan masing-masing mulai unjuk gigi dengan hasil tangkapan, ada ikan bawal, patin dan tombro. Selama lomba berjalan peserta tampak asyik menunggu sambaran ikan di kolam yang disewa panitia, namun sepanjang lomba lebih dominan strike bawal.           

Doorprize tas pancing

Doorprize tas pancing

    Jelang siang atau 2 jam lomba akan usai, panitia membagikan doorprize dengan berbagai games, siapa cepat menarik ikan saat aba-aba dimulai dialah yang beruntung. Doorprize senar dan kaos persembahan Kang Ito dan RnB Tas Pancing dibagikan ke peserta yang berhak mendapatkannya. Cuaca cerah di kawasan Karang Pilang pun turut menemani kegiatan BAS. Terlihat di lapak kiri kanan terkadang ada saja peserta mocel, sedangkan di lapak lainnya ada pula peserta berhasil menggaet ikan dengan jumlah banyak.

    Untuk juara sementara masih dipegang atas nama Kobaraon asal lapak 46 dengan berat patin 1,230 kg dan dilanjut lapak 45 ada di tangan Waji dengan bawal berbobot 1,070  kg.

Para juara

Inilah para pemenang dari kiri Juara 1, 2 dan 3 event awal tahun yang diselenggarakan BAS

    Jam satu siang event awal tahun harus berakhir. Dari hasil keputusan panitia siapa yang masuk nominasi dan naik podium diumumkan. Tak lama kemudian ketiga pemenang dipanggil dan menerima hadiah uang tunai yang diserahkan Yudistira dan panitia. Acara kemudian dilanjut mancing bebas hingga sore hari.(rambe/foto:dok.kabarmancing.com/bas)  

  • Induk 1 / Kobaraon / Patin / Lapak 46 / 1,230 kg / Rp 500 Ribu
  • Induk 2 / Waji / Bawal / Lapak 45 / 1,070 kg / Rp 150 Ribu
  • Induk 3 / Suharyono / Bawal / Lapak 7 / 1,00 kg / Rp 100 Ribu
example banner example banner

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Leave a Reply