Kabarmancing.com – Umpan untuk kolam pancing ikan mas berikutnya ini layak Anda coba. Racikan umpan ini cocok digunakan untuk lomba harian ikan mas pelampungan. Bahan-bahan yang digunakan serta cara membuatnya cukup mudah.
Bahan umpan menggunakan jagung muda dan ubi kuning serta dicampur bahan lainnya bisa dibeli di toko pancing. Untuk meraciknya silahkan ikuti cara membuat umpannya dan berikut bahan-bahan yang diperlukan :
Bahan – bahan :
- 6 Buah Jagung Muda
- 4 Buah Ubi Kuning Ukuran Sedang
- 3 Sendok Makan Bubur Bayi Cerelac Pisang
- ½ Batang Keju
- 2 Kaleng Deho Tuna
- 5 Ekor Belut
- 3 Butir Telur (Digunakan Kuningnya Saja)
- 1 Saset Susu Bubuk
- ½ Saset Katulampa
- 1 Bungkus Kinoy
- 2 Ons Kroto
Cara membuatnya :
Jagung muda terlebih dahulu dikukus hingga setengah matang, lalu kukus pula ubi dan belut secara terpisah. Campurkan dan haluskan belut dan tuna. Di tempat/wadah terpisah haluskan pula parutan jagung muda, ubi dan keju.
Campurkan adonan tuna, adonan jagung dan bahan lainnya kecuali kroto dan kinoy. Aduk kembali hingga rata. Jika sudah rata dan dirasa umpan terlalu lembek gunakanlah kinoy sedikit demi sedikit hingga kelembutan umpan sesuai dengan keinginan Anda dan umpan pun siap dipergunakan.
Kroto digunakan dan dicampurkan ke dalam umpan apabila ingin mempergunakan. Selamat mencoba.(andi/foto:dok.kabarmancing.com)
Related Posts
Info Produk : Ril Captain Gold Label ‘X-TRON’ Ball Bearing 9+1, Size 2000, 3000, 6000
Mabar ‘Anak Sedeng feat Kusmanto Mancing Mania’ Pecah & Ugal-Ugalan, Hantu Kecil Juara Induk 1
Kabarmancing Channel : Dokter Randhika Obrolin Telaga DeJe Bareng Angler Purwokerto
Ikutan Yuk, Event ‘Anak Sedeng feat Kusmanto Mancing Mania’ Tiket 1,2 Juta Free T-Shirt
Ayam Jago Gelar Event Mancing Ikan Mas 42 Lapak, Tiket 80 Ribu, Daftar Yuk…
No Responses