Kabarmancing.com – Umpan pancing untuk ikan nila akan kita bahas di awal tahun 2019 ini. Ya, pemancing nila jumlahnya banyak juga loh. Bagi para pemancing, umpan itu adalah terpenting untuk mendapatkan ikan buruan mereka. Agar lebih tahu apa saja sih umpan pancing ikan nila tersebut berikut macamnya :
- Lumut :
- Lumut berwarna hijau segar, bersih dan tidak memiliki lendir
- Tekstur lumut lembut, jangan pakai yang kasar
- Usahakan pada saat digunakan lumut jangan sampai putus-putus.
- Jangan lupa terlebih dahulu lumut direndam dengan vanilli secukupnya.
Umpan lumut ini mempunyai kelemahan yaitu tidak bisa digunakan di tempat yang mempunyai aliran arus deras, semisal sungai. Disini kita harus jeli dimana umpan ini bisa digunakan.
- Ulat Beras :
Simpanlah beras dalam waktu yang lama dalam gentong yang terbuat dari tanah liat, kemudian tutup gentong sampai ada ulat di dalamnya.
- Udang :
Gunakan udang yang biasa digunakan buat kasih makan ikan bawal.
- Ulat Belimbing :
Seperti namanya binatang ini banyak terdapat pada buah belimbing yang sudah membusuk.
- Cacing :
Disini cacing yang disarankan adalah cacing yang berwarna merah dan berukuran agak kecil. Contoh cacing yang disukai nila adalah cacing kristal.
Demikian beberapa umpan yang bisa dibagikan bagi para pehobi mancing nila. Ingat sebelum melemparkan umpan jangan lupa berdoa, semoga sukses. Selamat memancing nila.(sumber:umpan ikan jitu/foto:dok.kabarmancing.com)
Related Posts
Kabarmancing Channel : Cara Pasang Lumut Plintir Untuk Mancing Nilem by Mania Purwokerto
Cokro 88 : Dulu Sepi, Ganti Pengelola Ramai Didatangi Pemancing, Lomba Seminggu 3 Kali
Umpan Air Tawar : Racikan Umpan Mas 313 Varian Vanilla Susu
Digelar 5 Seri ‘KPMD Always Strike Championship 2025’ Segera Dimulai, Daftar Yuk
Info Produk : Ril Captain ‘REVOLVER’ BB 6+1, Size 1000, 2000, 3000, 4000, 6000
No Responses