Lembah Desa : Untuk Kepuasan Pecinta Galatama Patin & Pertama di Jogja

198

Kabarmancing.com, Jogjakarta – Pemancingan Lembah Desa menghadirkan untuk para pemancing pecinta ikan patin dengan meluncurkan kolam baru pada November 2013 lalu. Setelah kolam galatama bawal, kolam lomba ikan mas, kolam harian dan kolam kiloan, kini giliran kolam patin galatama (GT) dibuka untuk umum dengan jumlah lapak 60.

    Ya, bisa dibilang ini kolam patin pertama dan terbesar di Yogyakarta. “Kolam patin di Lembah Desa pertama dan terbesar di Yogyakarta dengan ukuran ikan-ikan monster mulai dari 2,5 kg s/d 10 kg up dengan jumlah patin 3000 ekor,” terang Lisa Sanjaya selaku pemilik Lembah Desa kepada kabarmancing.com.

    “Alasan saya buka galatama patin selain tarikannya luar biasa, peminatnya di Jawa Tengah dan Yogyakarta mulai rame. Karena masih jarang kolam patin maka saya buka. Itu alasan saya,” terang Lisa lagi.

    Kolam galatama patin ini berukuran 18×100 m berkedalaman 2,3 meter yang dulunya dihuni ikan tombro (mas). Dengan mengedapankan untuk kepuasan pemancing maka di tangan Lisa kolam lomba ikan mas pun dirubah fungsi menjadi hunian patin.   

199    Untuk aturan main ada aturan ketat yang wajib dipatuhi pemancing seperti ikan wajib makan, mata kail 1, joran 1, boleh pakai pelampung, glosor atau keleman, umpan harus memakai aci, roti dan pellet. Sedangkan umpan dilarang dari segala jenis usus mentah/olahan, segala bentuk ayam mentah/olahan, cacing, dan umpan berbau/bangkai.

    Lanjut Lisa, tarikan patin yang sensasional menjadi pemandangan biasa saat pemancing fight, putus senar dan kewalahan saat fight dengan patin hal lumrah saat lomba digelar. Dari umpan yang dipakai dominan pemancing menggunakan roti dari berbagai jenis.

    Dalam keterangannya Lisa memberi informasi untuk lomba dengan tiket Rp 100 ribu per sesi. Sesi 1, jam 8 malam dengan durasi 2 jam dan Sesi 2, jam 22.15 dengan durasi 2 jam. Untuk Rabu dan Jum’at, jam đan durasinya sama.(rambe/foto:dok.kabarmancing.com) 

Pemancingan Lembah Desa
 d/a Central Fishing Lembah Desa, Jalan Imogiri Timur Km 5 (1,5 dari
Brimob Gondowulung), Botokenceng, Wirokerten, Bantul, Yogyakarta.
Telp : 0815 – 78825000 / 0816 – 4225000 / Lisa

example banner example banner

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Leave a Reply